Breaking News
Loading...
Sunday 27 December 2015

Berbagai Cara Seleksi pada Aplikasi Gimp

Pada artikel kali ini saya akan berbagai cara menseleksi objek pada aplikasi Gimp. Menseleksi objek merupakan salah satu bagian penting dari keahlian membuat desain grafis. Kenapa demikian? Ya, karena apabila kita bisa menseleksi objek kita akan mudah dalam melakukan berbagai hal dalam membuat desain grafis, misalnya mengcopy objek yang sudah terseleksi, memotong objek yang sudah terseleksi, memindahkan objek yang sudah terseleksi, dll. 

Bagi yang sudah terbiasa menggunakan aplikasi photoshop dan sering membuat seleksi menggunakan photoshop tentunya akan lebih mudah dalam memahami cara menseleksi objek dengan aplikasi Gimp pada artikel kali ini. Kenapa? Karena beberapa tehnik menseleksi dalam aplikasi Gimp memiliki kesamaan dengan tehnik menseleksi menggunakan aplikasi photoshop, walaupun ada juga tehnik seleksi yang berbeda dengan photoshop. Baik, untuk lebih jelasnya baca terus artikel ini.
Menggunakan Rectangle Select Tool dan Ellipse Select Tool
 


Rasanya saya tidak perlu panjang lebar dalam menjelaskan cara menseleksi objek menggunakan tool ini, karena penggunaannya cukup mudah. Sesuai dengan namanya maka tool ini akan membuat seleksi sesuai dengan bentuk iconnya. Rectangle Select Tool untuk membuat seleksi berbentuk segi empat dan Ellipse Select Tool untuk membuat seleksi berbentuk lingkaran. Apabila teman-teman telah membuat seleksi namun kemudian bentuk atau ukurannya tidak cocok seperti apa yang teman-teman inginkan, teman-teman bisa melakukan penyesuaian dengan menarik ujung atau sisi dari seleksi.

Menggunakan Free Select Tool


Seleksi menggunakan Free Select Tool mirip dengan lasso tool pada photoshop. Teman-teman bisa membuat seleksi bebas seperti yang teman-teman inginkan dengan cara mempertemukan tiap ujungnya dengan  menggunakan klik kiri atau dengan cara menahan klik kiri sambil menggerakkan kusor sehingga ujung-ujungnya bertemu, cara yang kedua agak sulit sebenarnya karena hasilnya biasanya kurang rapi

Menggunakan Fuzzy Select Tool


Seleksi menggunakan tool ini mirip dengan menggunakan magic wand  tool pada photoshop. Area seleksinya umumnya akan menyesuaikan dengan warna di area tersebut, misalnya kita mengklik pada area berwarna hitam maka satu area yang berwarna hitam akan terseleksi tapi tidak menseleksi semua objek yang berwarna hitam pada area yang terpisah. Sebelum mengklik untuk membuat seleksi teman-teman bisa memilih mode terlebih dahulu (lihat yang dilingkari warna merah). Mode pertama dari kiri teman-teman hanya bisa membuat satu area seleksi setiap kali mengklik. Mode kedua dari kiri teman-teman bisa menambah area seleksi setiap kliknya. Mode ketiga dari kiri teman-teman bisa mengurangi area seleksi setiap kliknya, misalnya saya akan menseleksi objek bumi, maka saya akan membuat seleksi seluruh area gambar atau select all, kemudian saya klik pada area di luar objek bumi yang berwarna hitam maka area berwarna hitam tersebut akan keluar dari seleksi sehingga seleksi yang tersisa adalah seleksi pada objek bumi.

Menggunakan Select by Color Tool


Untuk tool ini saya rasa saya tidak perlu menjelaskannya panjang lebar karena penggunaannya cukup mudah. Sesuai dengan namanya tool ini akan membuat seleksi berdasarkan warna meskipun areanya terpisah. Caranya teman teman cukup mengklik salah satu warna pada gambar maka semua area yang berwarna tersebut akan terseleksi meskipun areanya terpisah-pisah.

Menggunakan Scissors Select Tool


Cara seleksi menggunakan tool ini adalah dengan membuat titik-titik tertentu di sekitaran objek yang ingin kita seleksi kemudian di antara kedua titik tersebut akan tercipta garis yang berusaha menyesuaikan dengan bentuk objek. Lihat gambar di atas garis yang tercipta dari dua titik tersebut tidak rapi karena dia berusaha menyesuaikan dengan betuk objek. 


Cara menggunakan tool ini adalah dengan membuat titik-titik dengan cara klik kiri hinggga ujung-ujungnya bertemu dan membentuk suatu area, setelah itu klik kiri di dalam area tersebut untuk membuat seleksi.

Menggunakan Foreground Select Tool

Saya sering menggunakan tool ini untuk membuat seleksi apabila background objek terdiri dari banyak warna karena caranya mudah dan hasilnya rapi. 


Cara menggunakan tool ini adalah dengan membuat area terlebih dahulu di sekitar objek yang ingin diseleksi, area tersebut tidak harus sama persis dengan area objek yang ingin diseleksi tapi lebih baik berada diluar objek yang ingin diseleksi daripada berada di dalam objek yang ingin diseleksi. 


Setelah area telah dibuat maka gambar akan berwarna kebiru-biruan dan area yang tadi kita buat akan berwarna lebih terang. 


Setelah itu tandai dengan hitam atau warna apapun yang merupakan warna foreground mengikuti area objek yang ingin kita seleksi. 


Apabila telah selesai maka area objek akan berwarna normal, warna yang normal tersebut lah yang akan menjadi area seleksi. 


Apabila kita kelebihan ketika menandai warna hitam yaitu memberi warna hitam sampai ke luar area objek maka kita dapat mengembalikannya dengan memilih mark background kemudian tandai dengan warna putih atau apapun yang merupakan warna background maka area yang tadi sudah ditandai akan mengurangi area seleksi. 


Apabila telah selesai membuat area untuk seleksi tekan enter maka seleksi akan terbentuk.

Menggunakan Path Tool
 




Cara menggunakan tool ini adalah dengan membuat area dengan menggunakan titik-titik yang diantara titik tersebut bisa membentuk garis lurus atau melengkung hingga akhirnya kedua ujungnya bertemu. Untuk membuat garis lengkung teman-teman harus menahan klik kiri pada titik kedua atau selanjutnya kemudian menggesernya ke kiri atau ke kanan. 



Apabila kedua ujung telah bertemu untuk membentuk area seleksi klik selection from path maka seleksi akan terbentuk.
 
Demikian tadi artikel tentang berbagai cara membuat seleksi dengan menggunakan aplikasi Gimp, semoga bermanfaat dan dapat membantu teman-teman
Posted by desainzain
Desain Zain Updated at: 23:18

0 comments :

Post a Comment

Back To Top